Pages

Rabu, 14 November 2012

The King of Jazz

Headline
 INILAH.COM, Jakarta - Honda Jazz yang berhasil menyabet gelar 'The King of Jazz' ini ternyata diaplikasikan berbagai teknologi canggih oleh modifikatornya. Apa saja 
 
Mobil berjenis hatchback bertabur warna biru milik Luthfi Gatot Rochim asal Bandung, berhasil meraih gelar 'The King of Jazz' dan hadiah sebesar Rp50 juta di ajang Honda Jazz Tuning Contest yang digelar di Central Park Mall, JakartMobil berkonsep 'Future Honda' ini merupakan besutan dari rumah modifikasi Signal Kustom Bandung yang menerapkan sentuhan futuristik dan eksotik yang dituangkan ke dalam satu bentuk modifikasi.

Apa saja sih kehebatan Honda Jazz milik Luthfi ini sehingga terpilih oleh dewan juri menjadi 'The King of Jazz' dalam ajang Honda Jazz Tuning Contest yang sudah memasuki gelaran tahun ke-8 ini?
Mobil ini menggunakan teknologi WiFi untuk mengaktifkan sejumlah gadget. Mulai dari in car entertainment sampai perangkat kantor berjalan. “Bahkan untuk melakukan setting engine juga bisa dari luar, melalui perangkat genggam, dari mana saja,” terang Andre Mulyadi dari Signal Kustom.
Selain WiFi, fitur-fitur mutakhir saat ini seperti Virtual Dashboard, Radio Sattelite, Internet Browser, GPS via Google Map, Organizer Virtual, Mixtrax dan pengatur suara iPhone Siri juga diterapkan dalam 'The King of Jazz' ini. "Cukup mengaktifkan Siri, kita dapat menghidupkan mesin, mematikan mesin dan memutar lagu," tambah Andre.

Desain eksteriornya tampil lebih agresif dengan balutan warna biru. Mobil ini dimodifikasi sehingga menggunakan dua pintu dan atap lebih pendek 25 sentimeter sehingga lebih sporty, head lamp tetap mempertahankan lampu model Jazz dengan tambahan reflektor dan bixenon double angel eyes terbaru.
Untuk kaki-kakinya, mobil ini dilengkapi dengan velg Work S1R berdiameter 18 inci dengan baluran warna gold. Sistem pengeremannya pun menggunakan AP Racing 6 pot pada bagian depan serta AP Racing 4pot pada bagian belakang.

Sistem pengereman yang sedemikian 'kuat' ini disesuaikan dengan tenaga mobil yang sudah melonjak menjadi 181 HP dari versi standarnya yang hanya 120 HP.
Sementara untuk interiornya, The King of Jazz ini dilapisi kulit Wollsdorf Leather dan Edelweis Synthetic Leather pada dashboard dan kursi serta speedometernya menggunakan lampu LED yang telah dipesan khusus.

Untuk audio, Signal Kustom mempercayakan kepada Pioneer yang memasang empat subwoofer 10 inci, tiga middle speaker, dan satu head unit multimedia.
Fitur-fitur canggihnya lainnya yang disematkan pada mobil ini antara lain Imobilizer System untuk menyalakan start engine hanya dengan menekan tombol 'on start' sehingga tidak diperlukan lagi kunci mobil untuk menghidupkan mesin. Fitur Open Door by WiFi juga diterapkan untuk dapat membuka dan mengunci pintu melalui iPad secara nirkabel.

SUMBER : http://teknologi.inilah.com/read/detail/1925383/the-king-of-jazz-aplikasikan-aneka-fitur-canggih
Terdapat juga Fitur Car Management System yang merekam jejak mobil (history) termasuk pengingat kapan waktu servis dan fitur PC-Ignition yang memindahkan aktivitas komputasi ke dalam mobil seperti pengendara dapat mengeprint dokumen melalui printer yang terpasang di dalam mobil secara nirkabel.
Pengerjaan modifikasi mobil ini memakan waktu sekitar satu tahun. Pembuatan desain eksterior yang paling rumit dan lama, yakni selama enam bulan. Tim Signal Kustom yang terdiri dari 40 orang dikabarkan telah menghabiskan dana sebesar Rp600 juta di luar harga mobil.

0 komentar:

Posting Komentar